KM– Pemerintah Desa Talang Baru Kecamatan Malin Deman dan Pihak Perusahaan PT. Agro Muko Air Buluh Estate serta Tripika Kecamatan lakukan Gotong Royong perbaikan Jembatan Sekubung Desa Talang Baru. Senin, (5/7)
Saat dikonfirmasi kabarmukomuko.co.id, Kepala Desa (Kades) Talang Baru, Dahri Iskandar mengatakan Jembatan yang saat ini dalam kondisi rusak parah wajib menjadi perhatian bersama. Maka dari itu pihaknya bersama dengan donatur dengan cepat mengatasi rusaknya jembatan agar segera dapat digunakan oleh masyarakat.
”Daruratnya kondisi Jembatan Sekubung yang mengundang perhatian bagi kita bersama. Rasa ke-khawatiran kami selaku pemerintah Desa melihat situasi masyarakat dalam beraktivitas mengendarai kendaraan yang melintasi jembatan Sekubung ini. Maka dari itu saat ini kami turun ke lokasi secara bersama untuk memperbaiki bagian jembatan yang rusak,”kata Kandar.
Dahri Iskandar Menambahkan, Dalam kegiatan tersebut selain Pemerintah Desa Talang Baru juga diikuti oleh Pihak Manajemen Perusahaan PT. Agro Muko ABE bersama karyawannya, Pemerintah Kecamatan dan Masyarakat Desa Talang Baru mengucapkan terimakasih terutama kepada Pihak Managemen PT. Agro Muko Air Buluh Estate yang telah memberikan bantuan berupa Papan Lantai Jembatan, sehingga pada hari ini juga masyarakat sudah bisa menikmati hasilnya.
”Harapan kami kepada Pemerintah Daerah mengingat ini adalah akses jalan utama masyarakat Kecamatan Malin Deman, kedepannya agar bisa membantu secara bersama-sama untuk meningkatkan daya tahan jembatan seperti melakukan perehaban bagian jembatan yang masih kayu itu dijadikan beton karna jika jembatan ini beton Insya Allah kita tidak lagi sesering ini melakukan perehaban dijembatan ini lagi,”tambahnya.
Terpisah, Camat Kecamatan Malin Deman Suhapri, SH juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemerintah Desa Talang Baru dan Pihak Perusahaan PT. Agro Muko Air Buluh Estate yang telah bersedia memberikan bantuan papan lantai jembatan, karena jembatan ini adalah akses utama masyarakat wilayah Kecamatan Malin Deman.
”Kami selaku pihak Kecamatan memberikan apresiasi yang sangat luar biasa kepada Pemerintah Desa Talang Baru, PT. Agro Muko ABE dan peran serta masyarakat yang dikomandoi oleh Kepala Desa demi terlaksananya perehaban jembatan sekubung ini, sehingga aktivitas masyarakat menjadi lancar terutama untuk kegiatan perekonomian masyarakat tentunya,”kata Suhapri.
Terpisah, Aandrianto selaku Pimpinan PT. Agro Muko Air Buluh Estate juga menyampaikan bahwasannya apa yang terjadi pada hari ini adalah berkat dari pada Pemerintah Desa Talang Baru dan Tripika Kecamatan. Dalam proses perehaban yang dilaksanakan telah melalui beberapa tahapan, sehingga dengan kerja keras yang murni untuk kesejahteraan masyarakat akhirnya terealisasi perehaban jembatan ini.
“Kami pihak Managemen pada prinsipnya adalah ingin berdaya guna untuk Desa-desa penyanggah disini yang dari pada saat awalnya pak Kades Talang Baru menyampaikan Proposal kepada kami dan kami coba menyampaikan proposal tersebut ke Managemen Tolan Tiga Indonesia dan mereka setujui. Dalam hal ini kita bantu, dalam artian kita bantu menediakan material yang dibutuhkan dalam perbaikan jembatan ini karna kami tahu bahwa jembatan ini adalah akses yang sangat penting bagi masyarakat Kecamatan Malin Deman untuk menuju ke Kecamatan Ipuh, besar harapan kami baik kegiatan produksi dan kegiatan masyarakat lainnya akan berjalan lancar kedepannya dan kami harap kerja sama ini akan terus terjalin secara kekeluargaan kedepannya. ‘jelas Aan.(Tkn).