Kabar Bengkulu – Peran Irwansyah dalam dunia pendidikan mungkin sudah tidak diragukan lagi, setelah sebelumnya ditahun 2017-2020 dirinya menjabat sebagai Ketua Komite Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 02 Mukomuko dinilai sangat baik dan membawa perubahan yang signifikan.
Saat dikonfirmasi kabarbengkulu.id, Kepala SMAN 02 Mukomuko, Khairul Saleh, S.Pd, M.TPd mengatakan Irwansyah selama menjabat Ketua Komite, sangat terbuka bahkan menjalin hubungan kerjasama dengan pihak SMAN 02 Mukomuko dan Wali murid dinilai sangat baik.
”Beliau (Irwansyah, red) sangat terbuka dalam menjalankan tugasnya dan kerjasama dengan pihak sekolah maupun wali murid dinilai sangat baik,”kata Khairul Saleh.
Tak hanya itu, Khairul Saleh juga menambahkan Irwansyah selalu menghargai waktu jika terdapat hal yang harus di musyawarah kan dalam rapat komite beliau selalu hadir tepat waktu, bahkan pergaulannya sudah tidak diragukan lagi dalam membangun kekeluargaan dalam rapat.
”Selalu hadir tepat waktu dan mudah bergaul, hal itu merupakan ciri khas Irwansyah selama bergabung dengan keluarga besar SMAN 02 Mukomuko,”tambahnya.
Diakhir wawancara, Khairul Saleh juga memberikan pujiannya tentang kinerja Irwansyah selama masa jabatannya menjadi Ketua Komite. Banyak perubahan yang telah diraih Irwansyah diantaranya sarana dan prasarana SMAN 02 Mukomuko serta banyak sumbang saran yang diberikannya untuk kemajuan sekolah.
”Banyak perubahan yang dilakukan Irwansyah seperti sarana dan prasarana sekolah semakin maju, serta banyak sumbang saran yang beliau berikan untuk kami selama dirinya menjabat, hal ini tentunya sangat baik untuk kemajuan sekolah,”pungkas Khairul.
(Redaksi Kabar Bengkulu)