Bengkulu, Kabarmukomuko.co.id – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Drs. H. Bustasar, MS, M.Pd mengatakan Madrasah yang di bawah naungan Kemenag tidak diliburkan. Ini sesuai dengan arahan menteri agama. Pihaknya juga belum mendapatkan imbauan dari Gubernur.Senin (16/3/20)
”Saya kalau sudah ada surat resmi atau instruksi dari Gubernur, walikota dan bupati maka saya akan laksanakan juga. Tapi untuk sementara waktu Madrasah yang di bawah naungan Kemenag akan tetap masuk sekolah,”katanya
Bustasar mengajak Kepada RA,MI MTs dan MA serta pondok pesanteren dan lainnya akan agar melaksanakan doa bersama dengan tujuan supaya terhindar dari bencana virus corona tersebut.”Kita terus berdoa minta pertolongan Allah agar terhindar dari virus corona ini Insya Allah kita akan terhindar dari virus tersebut,” ujarnya (sn)