Kabar Bengkulu – Pemerintah Desa (Pemdes) Semundam Kecamatan Ipuh Kabupaten Mukomuko, hari ini (06/10) menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) penetapan daftar usulan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun anggaran 2022 usai menampung aspirasi dari masyarakat dalam Musyawarah Desa (Musdes) beberapa waktu lalu.
Turut hadir dalam kegiatan, Camat Ipuh yang diwakili oleh Kepala Seksi (Kasi) Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) , Kepala Desa (Kades) Semundam, Ketua Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) Semundam, Pendamping Lokal Desa (PLD) Kecamatan Ipuh serta Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Desa Semundam.
Data terhimpun, Setelah melalui musyawarah bersama dan disepakati terdapat 5 item pembangunan yang akan dilaksanakan pada penggunaan Dana Desa (DD) tahun anggaran 2022, diantaranya Pembukaan Jalan Usaha Tani (JUT), Sumur Bor, Peningkatan jalan sentra produksi, PAUD, dan Drainase. Selain itu, terdapat juga usulan Skala Prioritas Musrenbangcam yang bersumber dari danai APBD 1, 2 dan APBN, diantaranya Pembangunan Gedung Pemuda dan Olahraga, Pembangunan Jembatan Permanen, Penggalian air buli, Pelapisan Tebing Meriam, dan Lampu Jalan.
Saat dikonfirmasi kabarbengkulu.id, Kepala Desa (Kades) Semundam, Abdul Mutalip, S.ip mengatakan bidang pembangunan yang ditetapkan ini telah dilakukan survei oleh tim verifikasi, serta dinyatakan sebagai prioritas pembangunan untuk tahun 2022 mendatang. Dirinya juga berharap untuk pembangunan di tahun 2022 nanti semoga dilancarkan dan tidak ada kendala apapun.
”Kegiatan MUSRENBANGDES dilakukan bukan hanya keinginan dari Pemdes atau BPD saja, tapi juga antusias dari masyarakat ikut andil dalam usulan rencana pembangunan desa. Harapan kami masyarakat juga ikut membantu dalam melancarkan pembangunan Desa yang kita cintai ini,”kata Abdul Mutalip.
Hal senada disampaikan Ketua Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) Semundam, Edi Suanto, S. Pd. Menurutnya untuk pembangunan nanti peran serta seluruh elemen masyarakat juga sangat berpengaruh untuk kemajuan desa. Maka dari itu dirinya mengajak seluruh masyarakat khususnya Desa Semundam untuk membantu Pemdes guna maksimalnya pembangunan desa.
”Kami dari BPD akan terus mengawal sitiap pembangunan yang telah disepakati dalam MUSRENBANGDES agar desa kita lebih maju dan berkembang kearah yang lebih baik,”tutur Edi Suanto.
Terpisah, Kasi Ekobang Yusnadi, S. IP Mengatakan sesuai dengan tujuan diadakannya DD pemerintah ingin memberikan kesempatan kepada Desa untuk bisa menentukan apa yang dibutuhkan dalam pembangunan Desa.
“Kami dari pihak kecamatan berharap dengan adanya MUSRENBANGDES ini, Bisa menjadi arah Dan acuan pembangunan Desa Semundam kearah yang lebih baik,” Tutup Yusnadi. (dee)