KM, Bertempat di aula Desa Talang Gading Kecamatan Sungai Rumbai, Kamis (10/6) dilakukan serah terima kegiatan pelaksanaan pembangunan dari Dana Desa Tahap Satu Tahun Anggaran 2021 dari Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) kepada Pemerintah Desa melalui kades, dan dari Kades diserahkan kepada masyarakat melalui BPD.
Kegiatan Serah Terima diawali dengan kata sambutan oleh Kades Desa Talang Gading yang diwakili Kaur Perencanaan Juli Pratikno Dalam sambutan tersebut disampaikan bahwa kegiatan yg diserah terimakan hari ini satu Item kegiatan yakni Pengoralan Jalan Usaha Tani dengan Volume Panjang 925 Meter, Lebar 3 Meter Ketebalan 0,15 Meter dengan Pagu Anggaran Rp. 160.285.000 yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2021.
Kaur Perencanaan melanjutkan bahwa sebelum Serah Terima ini kita laksanakan terlebih dahulu dilakukan Opname kegiatan pembangunan tersebut dengan melibatkan TPK, BPD, Perangkat desa dan Pendamping Desa Teknik Infrastruktur (PDTI) P3MD Kecamatan Sungai Rumbai H.Juli Richardo, ST. Ketika di hubungi kabarmukomuko.co.id PDTI Kec.Sungai Rumbai menyampaikan bahwa kegiatan yang sudah dilaksanan telah sesuai dengan desain dan RAB yang sudah ada, Karna desain dan RAB ini menjadi pedoman bagi TPK dalam pelaksanaan pembangunan ini, kami sudah mengecek kelapangan dan melakukan pengukuran ulang hasilnya sudah sesuai dengan rencana volume yang ada di desainnya. Dan untuk pekerjaannya juga mengikuti sistem PKTD yang dikerjakan oleh masyarakat desa Talang Gading,” ungkap Juli.
Selanjutnya sambutan Camat Kecamatan Sungai Rumbai Epin Mansuardi,SP mengucapkan terima kasih kepada TPK dan Pemdes yang telah menyelesaikan pekerjaan dengan cepat dengan selalu berkoordinasi dengan BPD, selaku camat kami bangga dan menyampaikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada pemdes dan BPD karena desa Talang Gading desa kedua setelah Desa Gajah Mati yang sudah melakukan serah terima kegian pelaksanaan pembangunan dari DD Tahun Anggaran 2021, dengan harapan mudah mudahan desa yang lain juga mengikutinya untuk mengejar realisasi serapan anggaran dari APBDes Tahun ini, karena kita sudah masuk pertengan tahun tutup ,” Epin Mansuardi.
Kemudian selanjutnya penanda tanganan Berita Acara Serah Terima Kegiatan Pembangunan. Dan dilanjutkan peninjauan kembali ke lokasi kegiatan Pengoralan Jalan Usaha Tani.
Kegiatan berjalan dengan lancar dengan tetap mengikuti protokol kesehatan. (PB)