Kabar Bengkulu – Menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang akan digelar di Kabupaten Mukomuko pada 1 November mendatang, berbagai pihak terus berupaya dalam percepatan vaksinasi kepada masyarakat, diantaranya TNI-POLRI serta Kementerian Kesehatan (Kemenkes) selaku penyelenggara.
Hari ini (26/10), Kepala Unit (Kanit) Pembinaan Masyarakat (Binmas) Kepolisian Sektor (Polsek) Mukomuko Selatan (MMS), Aiptu Toni Akingkin RW beserta Tim Promosi Kesehatan (Promokes) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Ipuh, Widya Lestari, SKM dan Puskesmas Retak Mudik, Trace Murni mendatangi Kantor Media Kabar Bengkulu yang berlokasi di Jl. Malin Deman Desa Pulai Payung Kecamatan Ipuh, dengan agenda melakukan pengambilan video layanan Masyarakat terkait percepatan Vaksinasi Covid-19 dan penerapan Protokol Kesehatan (Prokes).
Widya Lestari, SKM selaku petugas Promokes Puskesmas Ipuh mengungkap bahwasanya media sangat berperan dalam kegiatan sosialisasi percepatan Vaksinasi Covid-19. Karena ini kami bersama pihak media harus bersinergi agar informasi jelas serta akurat sampai ke masyarakat terkait pemberitaan program percepatan Vaksinasi Covid-19 dan Prokes,”ucapnya.
Widya Juga menambahkan dalam hal ini kabarbengkulu.id sangat mendukung program kami dalam menyebar luaskan informasi kepada masyarakat semoga jalinan komunikasi ini antara kami pihak kesehatan dan Management kabarbengkulu.id berjalan dengan baik kedepannya,”jelasnya (est)